Ketentuan Penggunaan ID Premium Akun Resmi LINE


Pasal 1. Tujuan
Ketentuan Penggunaan ID Premium Akun Resmi LINE ini (“Ketentuan” ini) mengatur syarat dan ketentuan penggunaan “ID Premium” untuk Akun Resmi LINE (“Layanan”) yang disediakan oleh LY Corporation dan LINE Plus Corporation dan afiliasinya sebagai distributor (secara bersama-sama, selanjutnya disebut sebagai “Perusahaan”). Ketentuan ini akan diberlakukan sebagai tambahan atas Ketentuan Penggunaan Akun Resmi LINE, dan apabila terdapat perbedaan atau sejenisnya yang timbul antara Ketentuan ini dan Ketentuan Penggunaan Akun Resmi LINE, maka yang akan berlaku adalah Ketentuan ini.


Pasal 2. Permohonan Penggunaan
1. Hanya pelanggan yang telah mengadakan kontrak dengan Perusahaan, berkenaan dengan penggunaan Akun Resmi LINE, yang dapat mengajukan permohonan menggunakan Layanan. Sebuah kontrak yang berkaitan dengan penggunaan Layanan (“Kontrak”) akan dibuat pada saat Perusahaan menerima permohonan tersebut.
2. Dalam hal pengakhiran kontrak untuk Akun Resmi LINE, maka Kontrak akan otomatis berakhir.


Pasal 3. Rincian Layanan
1. Ketika mengajukan aplikasi penggunaan Layanan, pelanggan harus menentukan serangkaian karakter yang akan digunakan sebagai ID dari Akun Resmi LINE; namun dengan ketentuan bahwa pelanggan tidak dapat menggunakan rangkaian karakter yang telah digunakan atau mengandung kata-kata yang dilarang oleh Perusahaan.
2. Jumlah karakter yang dapat digunakan untuk Layanan adalah hingga delapan belas (18) karakter. Pelanggan dapat menggunakan angka dan nomor lebar-setengah, titik (.), tanda hubung (-) dan garis bawah (_). 
3. Pelanggan tidak dapat menggunakan rangkaian karakter untuk Layanan yang mungkin membingungkan dengan ID, merek dagang dan nama perusahaan orang lain, melanggar hak orang lain, melanggar ketertiban umum dan moral, dan/ atau dapat dianggap oleh Perusahaan sebagai tidak layak (termasuk namun tidak terbatas pada, tindakan yang dapat merusak reputasi Perusahaan, merusak daya saing Perusahaan, atau melanggar kebijakan Perusahaan); sebaliknya, Perusahaan dapat menangguhkan penggunaan Layanan oleh pelanggan tersebut, menghilangkan dan menghapus konten di Akun Resmi LINE, atau mengakhiri Kontrak atas kebijakannya sendiri tanpa pemberitahuan apa pun.
4. Dalam hal terdapat tuntutan dari pihak ketiga bahwa bagian dari nama ID pelanggan melanggar hak pihak lainnya, LINE dapat membekukan ID Premium dan melakukan pemeriksaan lebih lanjut untuk menentukan pihak mana yang memiliki hak untuk menggunakan ID Premium yang bersangkutan. 


Pasal 4.  Periode Penggunaan; Biaya Penggunaan
1. Periode penggunaan Layanan adalah sebelas (11) bulan dari bulan pertama mengikuti bulan dimana Kontrak dibuat. Contohnya, apabila Kontrak dibuat pada tanggal 21 Desember 2018, Layanan dapat digunakan hingga 30 November 2019.
2. Apabila pelanggan tidak menyelesaikan prosedur penghentian Layanan sesuai dengan metode yang ditentukan oleh Perusahaan sebelum berakhirnya periode tersebut, maka Kontrak akan diperpanjang secara otomatis untuk satu (1) tahun tambahan, dan selanjutnya akan diperpanjang secara otomatis dengan cara yang sama.
3. Biaya tahunan untuk penggunaan Layanan adalah seratus lima puluh ribu Rupiah (Rp150.000) untuk periode penggunaan pertama dan untuk setiap tahun berikutnya setelah pembaruan (pajak konsumsi akan dibayarkan secara terpisah).
4. Perusahaan dapat mengubah harga yang ditentukan pada ayat di atas melalui pengumuman atau menyampaikan pemberitahuan kepada pelanggan tentang perubahan harga tersebut.


Pasal 5.  Metode Pembayaran
Pelanggan dapat memilih metode pembayaran pada saat melakukan pembelian. Ketentuan tentang penerbitan tanda terima terkait dengan masing-masing metode pembayaran akan diganti dengan metode pembayaran sebagaimana diuraikan di:


Pasal 6.  Pengembalian Dana
Pelanggan setuju bahwa biaya penggunaan dibayar secara tahunan dan Perusahaan tidak akan mengembalikan setiap dana yang telah dibayar, untuk alasan apa pun; namun dengan ketentuan bahwa apabila Perusahaan menghentikan Layanan, Perusahaan akan mengembalikan biaya penggunaan sesuai dengan periode Kontrak yang tersisa.


Pasal 7.Pengalihan
Pelanggan tidak dapat mengalihkan hak atau kewajiban mereka atau status kontraktual mereka terkait dengan Layanan kepada pihak ketiga apa pun tanpa persetujuan tertulis Perusahaan.


Pasal 8.  Tanggung Jawab Pelanggan
1. Apabila ada pihak ketiga yang mengajukan keluhan atau klaim, atau mengajukan gugatan hukum, dsb terhadap Perusahaan yang timbul karena penggunaan Layanan oleh pelanggan, maka pelanggan tersebutlah yang akan merespon dengan pertanggungjawaban dan biayanya sendiri.
2. Apabila Perusahaan menderita kerugian tertentu (termasuk biaya pengacara) yang timbul karena penggunaan Layanan oleh pelanggan, maka pelanggan tersebut harus segera mengganti rugi Perusahaan atas kerugian tersebut.


Pasal 9.  Penangguhan Penggunaan; Pengakhiran
Apabila pelanggan melanggar Ketentuan ini, maka Perusahaan dapat, atas kebijakannya sendiri dan tanpa kewajiban untuk memberitahukannya, menangguhkan penggunaan Layanan oleh pelanggan tersebut, atau mengakhiri Kontrak dengan pelanggan tersebut. Bahkan apabila pelanggan menderita kerugian karena penangguhan atau penghentian penggunaan tersebut di atas, Perusahaan tidak akan bertanggung jawab epada pelanggan tersebut.


Dibuat pada: 1 Oktober 2023