LINE

Layanan LINE GAME – Kebijakan Privasi

1. Pendahuluan
LY Corporation  (“kami”, “kita”, atau “milik kami”) akan menangani semua data pribadi yang terkait dengan layanan permainan kami di bawah nama merek  LINE (selanjutnya secara bersama-sama disebut sebagai “Layanan”) sesuai dengan hal berikut ini. Selain Kebijakan Privasi Layanan LINE GAME ini (selanjutnya disebut sebagai “Kebijakan Privasi”), Kebijakan Privasi LY Corporation(https://line.me/id/terms/policy/) akan berlaku saat menggunakan Layanan. Jika terjadi pertentangan antara Kebijakan Privasi ini dan Kebijakan Privasi LY Corporation, maka isi dari Kebijakan Privasi ini yang akan berlaku.

2. Data Pribadi yang akan Diperoleh dan Cara Kami Menggunakan Data Pribadi
Kami akan memperoleh data pribadi sebagaimana berikut ini dengan cara yang sah dan wajar.
Pada saat kami akan memperoleh data pribadi, kami akan memberitahukan atau mengumumkan secara publik tujuan penggunaan kepada pengguna sejauh yang diwajibkan oleh hukum yang berlaku (termasuk pemberitahuan dan pengumuman publik tentang tujuan penggunaan berdasarkan Kebijakan Privasi ini).

2.a. Data Pribadi yang Disediakan oleh Pengguna
Data Pribadi yang Telah Didaftarkan oleh Pengguna
Agar pengguna dapat menggunakan Layanan selancar mungkin, dan untuk mendukung komunikasi yang mudah antarpengguna, pengguna mungkin diminta untuk mendaftarkan detail tambahan seperti informasi profil, nama karakter, dll. Setiap informasi profil dan nama karakter yang ditampilkan pada layanan, dan informasi lain (teks, gambar, video, dll.) yang telah didaftarkan atau diposting oleh pengguna sendiri untuk ditunjukkan kepada pengguna lain, akan dapat dilihat oleh pengguna lain. Pendaftaran tersebut bersifat opsional, tetapi Layanan, secara keseluruhan atau sebagian, mungkin tidak dapat diakses jika informasi tersebut tidak terdaftar.

•Data Pribadi yang Didapatkan melalui Acara Promosi
Ada kalanya pengguna akan diminta untuk memberikan detail seperti nama, alamat, nomor telepon, alamat surat elektronik, jenis kelamin, dan tanggal lahir, dll., untuk keperluan survei, undian serta acara promosi lainnya, di mana kamimemerlukan detail ini untuk mengirimkan hadiah dengan kurir, dan untuk pengiriman produk yang telah dibeli, dll., kepada pengguna. 

•Informasi Kontak Pengguna
Kamimengumpulkan data pribadi ketika data tersebut dimasukkan ke dalam formulir pertanyaan daring kami, termasuk alamat surat elektronik, jenis perangkat, dan jenis sistem operasi (OS), dll., untuk membantu menetapkan identitas pengguna, untuk pemeriksaan masalah yang telah dilaporkan dan untuk memberikan suatu tanggapan yang sesuai terhadap pertanyaan itu. 

2.b. Status Penggunaan Layanan
Kami secara otomatis mengumpulkan informasi yang terkait dengan kapan dan bagaimana pengguna menggunakan Layanan. Informasi yang dikumpulkan mencakup status penggunaan berbagai Layanan dan fitur seperti tanggal dan waktu pengguna menggunakan Layanan, lama waktu pengguna menggunakan Layanan, riwayat pembelian, dan konten serta iklan yang dilihat atau ditekan.

•Aplikasi, peramban, perangkat, dan informasi jaringan
Kami akan mengumpulkan informasi yang terkait dengan perangkat, peramban, dan aplikasi yang digunakan pengguna (pengidentifikasi iklan untuk mengidentifikasi perangkat/peramban, ID Cookies dan jenis perangkat, OS, pengaturan bahasa/zona waktu, jenis peramban, versi aplikasi, dll), dan informasi jaringan (nama operator telekomunikasi, alamat IP, dll).

•Informasi Lokasi
Beberapa Layanan mungkin menggunakan informasi lokasi yang dikirimkan dari ponsel/perangkat pengguna. Kami hanya menggunakan informasi tersebut dalam lingkup yang diperlukan untuk menyediakan layanan yang telah ditentukan. Ketika pengguna tidak mengizinkan informasi lokasi mereka untuk dikirim melalui menu pengaturan pada perangkat mereka, informasi lokasi tidak akan dikirim.

Kami mungkin memperoleh informasi lokasi perangkat pengguna seperti ketika kami menyediakan konten sesuai dengan informasi lokasi pengguna atau ketika pengguna membagikan informasi lokasi mereka dengan teman-teman mereka di Layanan.


3. Tujuan Penggunaan Data Pribadi
Kami akan menggunakan  data pribadi untuk tujuan yang tercantum di bawah ini:
•untuk menawarkan suatu layanan tanpa gangguan dan lancar bagi pengguna
•untuk menghindari penggunaan tidak sah/penipuan daru Layanan
•untuk mengumpulkan data statistik terkait Layanan
•untuk melakukan riset dan Analisis yang bertujuan untuk meninjau dan memperbaiki Layanan 
•untuk memungkinkan kami menangani permintaan keterangan dari pengguna secara efektif
•untuk memberikan informasi mengenai Layanan dll., serta informasi iklan dari mitra bisnis kami 
•untuk menyediakan pengembangan baru di masa mendatang terkait Layanan 
•untuk mengundi pemenang untuk acara promosi, pengiriman hadiah dengan kurir kepada pemenang tersebut, dan untuk mengirimkan produk yang telah dibeli, dll. 
•untuk melakukan pemeriksaan identitas saat pengguna mengajukan permintaan keterangan, dll.
•untuk memberi tahu pengguna tentang informasi penting lainnya mengenai Layanan dan untuk menghubungi pengguna jika diperlukan 


4. Delegasi Data Pribadi
Kamidapat memercayakan, sejauh kami menganggap perlu untuk mencapai tujuan yang dimaksudkan terkait penggunaan Layanan, penanganan  data pribadi yang telah dikumpulkan dari pengguna, seluruhnya atau sebagian, kepada para trustee termasuk perusahaan-perusahaan yang berada di negara-negara atau wilayah-wilayah berikut (Silakan klik ( https://privacy.lycorp.co.jp/en/connection/crossborder_legal.html) untuk mengonfirmasi informasi mengenai sistem perlindungan informasi pribadi di negara-negara atau wilayah-wilayah tempat penerima pihak ketiga berada.). Dalam keadaan tersebut, kamiakan menilai kelayakan trustee secara memadai, memberlakukan suatu perjanjian kerahasiaan kepada trustee dan seterusnya, dan akan mematuhi sistem perlindungan informasi pribadi di negara-negara atau wilayah-wilayah di mana penerima pihak ketiga berada, dan membangun sistem administrasi informasi yang sesuai. Untuk memberikan  Layanan dengan lancar, para trustee dapat ditambahkan. Kami akan memberi tahu pengguna melalui Kebijakan Privasi ini setelah penambahan negara atau wilayah mana pun di mana para trustee berada.

Negara-negara dan wilayah-wilayah tempat informasi pribadi ditransfer: Korea, Jerman, Amerika Serikat, Singapura, Taiwan, Thailand, Hong Kong, Indonesia, Filipina, Belanda, Israel, Vietnam, dan India.


5. Penggunaan modul dan Cookie pihak ketiga
Kami dapat menggunakan tag dan modul, dll., termasuk cookie dan SDK (Software Development Kit) pihak ketiga untuk memenuhi tujuan yang dijelaskan dalam Kebijakan Privasi ini.
Untuk perincian tentang informasi yang dikirim secara eksternal melalui tag dan modul tersebut dari perangkat pengguna, 


6. Pilihan Pengguna terkait Data Pribadi
Pengguna memiliki hak terkait data pribadi mereka yang diproses oleh kami, seperti hak untuk mengakses data pribadi pengguna dan hak untuk meminta koreksi data pribadi pengguna, sejauh diizinkan oleh hukum yang berlaku.

Kami berupaya untuk menyediakan, dalam Layanan, fitur-fitur yang memungkinkan pengguna untuk mengubah profil pengguna secara pribadi, serta mengatur dan mengelola pengumpulan, penggunaan, dan penyebaran data pribadi mereka.
Sejauh diizinkan oleh hukum yang berlaku, terkait data pribadi pengguna yang kami proses, pengguna memiliki hak untuk mengakses, hak untuk memperbaiki, hak untuk menghapus, hak untuk membatasi pemrosesan, hak untuk menarik persetujuan, hak untuk portabilitas data, hak untuk mengonfirmasi jika kami memproses data pribadi pengguna, dan hak untuk meminta tinjauan atas keputusan otomatis apa pun yang mungkin dibuat sebagai hasil dari pemrosesan.
Selain itu, sejauh diizinkan oleh hukum yang berlaku, pengguna juga memiliki hak untuk menolak pemrosesan data pribadi pengguna yang kami proses dalam keadaan tertentu.
Kami berupaya untuk menyediakan, dalam Layanan, fitur-fitur yang memungkinkan pengguna untuk secara pribadi mengatur dan mengelola data pribadi mereka seperti mengubah profil pengguna.

Jika pengguna ingin menggunakan hak mereka terhadap kami untuk mengungkapkan data pribadi pengguna yang tidak dapat dikonfirmasi dalam Layanan, mengoreksi atau menghapus data pribadi mereka yang bertentangan dengan fakta, memberi tahu pengguna tentang tujuan penggunaan data pribadi pengguna, atau hak-hak lain yang diizinkan oleh hukum yang berlaku, pengguna dapat menghubungi kami menggunakan Formulir Kontak (https://contact-cc.line.me/lg/).
Setelah verifikasi identitas pengguna, kami akan menanggapi permintaan pengguna dalam jangka waktu yang wajar, dan sesuai dengan hukum yang berlaku. Jika pengguna ingin mengirimkan permintaan tertulis kepada kami, silakan mengacu pada alamat surat kami yang tertera kemudian.
Namun, jika diizinkan oleh hukum yang berlaku, kami mungkin tidak dapat menanggapi permintaan pengguna jika salah satu dari hal berikut ini berlaku:
•ketika pengungkapan tersebut kemungkinan akan membahayakan kehidupan, tubuh, properti, atau hak atau kepentingan lain dari pengguna atau pihak ketiga lainnya
•ketika pengungkapan tersebut kemungkinan akan sangat mengganggu operasi kamiyang semestinya
•ketika pengungkapan itu sendiri merupakan pelanggaran hukum dan/atau peraturan
•ketika kamitidak dapat memverifikasi kepemilikan pengguna atas informasi pribadi yang diminta untuk diungkapkan. 
•ketika kami diizinkan oleh hukum yang berlaku untuk menolak permintaan pengguna.
Jika pengguna tidak lagi ingin menggunakan Layanan atau jika pengguna menarik persetujuan mereka atas pemrosesan data pribadi mereka yang diperlukan bagi kami untuk menyediakan Layanan, pengguna dapat memilih untuk menghapus keseluruhan akun mereka. Namun, penarikan persetujuan pengguna tidak akan mempengaruhi keabsahan pemrosesan data pribadi mereka berdasarkan persetujuan yang telah diberikan sebelum penarikan tersebut.
Jika pengguna memiliki permintaan atau keluhan terkait penggunaan data pribadi mereka oleh kami, silakan hubungi kami kapan saja menggunakan Formulir Kontak (https://contact-cc.line.me/lg/).
Kecuali dilarang oleh hukum yang berlaku, jika pengguna menggunakan hak-hak mereka di bawah ini, kami dapat membebankan biaya, sesuai dengan prosedur yang ditentukan secara terpisah.


7. Informasi Penting Lainnya
Kami dapat mengubah Kebijakan Privasi ini. Versi terbaru dari Kebijakan Privasi ini akan selalu dimuat di situs ini, dan kami menganjurkan para pengguna untuk meninjau isi dari versi terbaru Kebijakan Privasi ini dengan seksama.
Ketika kami melakukan perubahan bermakna pada Kebijakan Privasi ini, kami akan memberi tahu pengguna melalui cara yang sewajarnya.

7.a. Privasi Anak
Layanan ini ditujukan untuk khalayak umum. Jika anak di bawah umur akan menggunakan Layanan dan memberikan data pribadi, anak di bawah umur tersebut harus melakukannya dengan persetujuan walinya. Pengguna menyatakan dan menjamin bahwa pengguna memiliki kapasitas yang tepat dan kapasitas hukum yang diperlukan untuk menggunakan Layanan. Jika pengguna merupakan anak di bawah umur, pengguna menyatakan dan menjamin bahwa ia menggunakan Layanan dengan persetujuan walinya. Kami secara sukarela memberlakukan pembatasan usia pada bagian Layanan jika kami tidak dapat mengonfirmasi usia pengguna.
Kami memahami kebutuhan khusus untuk melindungi data pribadi yang dikumpulkan dari anak di bawah umur di AS, Eropa, atau Thailand (di bawah usia 13 tahun di AS, di bawah usia 16 tahun di Eropa, dan di bawah usia 11 tahun di Thailand) yang menggunakan Layanan, dan kami tidak dengan sengaja mengumpulkan data pribadi apa pun dari anak di bawah umur.

Namun, jika Anda yakin bahwa kami telah mengumpulkan data pribadi dari anak di bawah umur, harap beri tahu kami melalui Formulir Kontak (https://contact-cc.line.me/lg/) atau dengan menulis ke alamat yang tertera di bawah ini. Jika kami mengetahui bahwa kami secara tidak sengaja mengumpulkan data pribadi dari anak di bawah umur, kami akan menonaktifkan akun yang bersangkutan dan akan mengambil tindakan yang wajar untuk segera menghapus data pribadi tersebut dari penyimpanan kami.

7.b. Permintaan Keterangan
Selain yang disebutkan di sini, kami akan menjadi pengendali data atas data pribadi yang diperoleh melalui Layanan yang mana Kebijakan Privasi ini berlaku. Jika pengguna memiliki pertanyaan atau permintaan tentang Kebijakan Privasi ini atau memiliki pertanyaan, keluhan, kekhawatiran, atau komentar tentang pemrosesan data pribadi dalam Layanan, silakan hubungi kami melalui Formulir Kontak (https://contact-cc.line.me/lg/) atau dengan menulis surat ke:

LY Corporation
U.p.: Kebijakan Privasi
Kioi Tower, Tokyo Garden Terrace Kioicho,
1-3 Kioicho, Chiyoda-ku, Tokyo
102-8282 Jepang

Penanggung jawab penanganan data pribadi
Kepala Pejabat Petugas Privasi

LY Corporation 
CEO dan Presiden - Takeshi Idezawa

Kebijakan Privasi ini dibuat pada 19 November 2012.
Revisi pada Kebijakan Privasi ini dilakukan pada:
- 14 Desember 2012.
- 1 April 2013.
- 22 Mei 2013.
- 26 Juli 2013.
- 22 Oktober 2013.
- 2 Juni 2014.
- 1 Juli 2015.
- 3 Maret 2016.
- 14 Juni 2017.
- 27 Juli 2021.
-31 Maret 2022.
-16 Juni 2023
- 1 Oktober 2023
Kebijakan Privasi ini terakhir direvisi pada 27 Desember 2023.